Pekan Depan 105 CJH Asal Tidore Diberangkatkan

Sebarkan:
Kepala Bagian kesra Setda Kota Tidore Kepulauan Sahnawia Ahmad. (Dar)
TIDORE - Sebanyak 105 orang Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kota Tidore Kepulauan bakal diberangkatan ke tanah suci pekan depan.

Hal itu diungkapkan oleh Kepala Bagian Kesra Setda Kota Tidore Kepulauan, Sahnawia Ahmad, saat ditemui diruang kerjanya, Selasa 15 April 2025.

Sahnawia mengatakan, Keberangkatan CJH asal Kota Tidore ini direncanakan pada bulan Mei mendatang.

"Kita keluar dari Tidore menuju di Kota Ternate itu sekitar tanggal 7 dan di tanggal sekitar tanggal 8 terbang ke Makasar menggunakan carteran maskapai Lion Air, setelah itu sekitar tanggal 9 dilanjutkan terbang menuju Mekkah dan sekitar tangal 10 tibah di Mekkah," jelasnya.

Untuk pelepasan keberangkatan CJH itu  sekitar pada pukul 2:00 WIT yang dilepas langaung oleh Walikota Tidore Kepulauan Muhammad Sinen.

"Kalau pak Walikota belum ada kesibukan lain diluar daerah berarti pak Walikota yang lepas, kalau masi sibuk berarti pak Wakil yang akan melepas" katanya.

Sahnawia mengaku untuk pendampingan CJH Kota Tidore hingga ke Mekkah  sebanyak dua orang, mereka di antaranya Ustad Anim dan Kepala KUA Kecamatan Tidore Selatan H. Endi Safari.

"Mereka berdua inilah yang lolos dalam mengikuti tes sehingga terpilih untuk pendampingan calon jemaah haji hingga ke Mekkah nanti," tandasnya.

====
Penulis: Aidar Salasa
Editor   : Tim Redaksi
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini