![]() |
Bupati Halteng IMS saat mengunjungi pasien. (Kh) |
Pada kunjungan itu, Bupati dengan akronim IMS ini juga menyempatkan waktu berbincang-bincang dengan banyak pasien dan keluarganya. Hal itu untuk mengetahui kualitas pelayanan di RSUD Weda.
"Ini perhatian dan komitmen kami dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan gratis," ujar Bupati Ikram.
Ia juga banyak berdialog dengan tenaga medis dan staf rumah sakit untuk mendengarkan kendala apa saja yang dihadapi dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
"Ini dilakukan agar menjadi bahan evaluasi bersama antara pemerintah daerah dan pihak RSUD. Semoga dengan adanya komitmen saya dan pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan ini, masyrakat bisa memperoleh pelayanan kesehatan yang lebih baik lagi," tandasnya.
====
Penulis: Fandi R. Asyari
Editor : Tim Redaksi
HALTENG - Bupati Halamahera Tengah (Alteng) Ikram M Sangadji Kembali menyerahkan Bantuan Sosial atau Bansos kepada masyarakat. Kali ini berlangsung di Desa Nusliko, Sabtu, 29 Maret 2025.
Bansos ini berupa insentif untuk Lansia, Anak Yatim Piatu, Janda (orang tua tunggal), Disabilitas, dan Ibu Hamil.
Bupati ikram juga menyampaikan bahwa dia juga meminta Wakil Bupati untuk meninjau pembangunan sarana air bersih yang saat ini dibangun oleh perusahaan PT IWIP.karena Air bersih merupakan kebutuhan dasar masyarakat yang menjadi prioritas pemerintah Halmahera Tengah saat ini.
Selain masalah air bersih, Bupati juga saat ini sedang membuka komunikasi dengan PT IWIP untuk menambah kapasitas listrik. “Waktu itu mereka (IWIP) memberikan 5 megawat tapi sudah kurang jadi saya minta tambahan 5 lagi untuk mencukupi kebutuhan listrik saat ini" jelasnya
====
Penulis: Aidar Salasa
Editor : Tim Redaksi