Ritual Kololi Gam Warnai Festival Akebay di Pulau Maitara

Sebarkan:
ritual Kololi Gam atau kelilin kampung di Desa Maitara. (Dar)
TIDORE - Masyarakat Desa Maitara, Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara  menggelar ritual Kololi Gam atau kelilin kampung dengan membawa 100 obor, Kamis malam, 18 Juli 2024.

Ritual Kololi Gam ini pun mewarnai gelaran Festival Akebay di Desa Maitara.

Menariknya, pada ritual ini di ikuti oleh seluruh masyarakat di bawa pimpinan Kepala Desa Maitara, Safrisal Ibrahim, didampingi toko agama, toko masyarakat dan toko pemuda.

Ritual Kololi Gam ini mengambil star dari RT 002 secara estafet dan mengambil finis di lokasi wisata Akebay.

"Kololi Gam ini merupakan pesan-pesan leluhur yang harus di jaga oleh anak cucu. Karena itu, perjalanan estafet menggunakan obor dari RT ke RT tadi itu menunjukan bahwa pesan leluhur  harus di jaga.Juga untuk menjaga silaturahmi antara warga yang ada di Desa Maitara," ujar Kepala Desa Maitara, Safrisal Ibrahim, begitu wawancarai awak media.

Ia bilang, Kololi Gam yang dilakukan secara estafet itu dengan tujuan untuk mempersatukan presepsi.

"Karena di Desa Maitara ini terdapat empat RT dengan tujuan untuk mempersatukan pemikiran-pemikiran yang berbeda sebagaimana prosesi pembakaran obor induk tadi, dengan maksud dan tujuan bahwa di lingkungan Desa maitara ini meskipun berbeda pendapat dan pemikiran namun kita tetap satu untuk membangun desa akebai yang kita cintai ini," tandasnya.

====
Penulis: Aidar Salasa
Editor   : Rustam Gawa
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini