ketua DPC PPP Kepulauan Sula, Abd. Rahman Soamole (dok:har/KH) |
Hal tersebut diungkapkan ketua DPC PPP Kepulauan Sula, Abd. Rahman Soamole kepada Kabaralmahera.com, Selasa, 23 November 2021.
"Sebelumnya Muscab ini kita jadwalkan pada 2 Desember 2021 namun itu sudah digeser ke tanggal 27," ujarnya.
Penggeseran agenda tersebut, kata dia, agar tidak mengganggu konsentrasi Pemerintah Daerah terhadap pelaksanaan Festival Tanjung Waka atau FTW.
Ia mengungkapkan, perubahan jadwal Muscab ini juga telah di koordinasikan ke DPP melalui surat pada dua minggu lalu. Meski begitu surat tersebut belum mendapat respon balik hingga saat ini.
"Kita terus berkoordinasi lewat telepon, jadi Insya Allah Muscab akan dilaksanakan sesuai jadwal (yang sudah ditetapkan)," katanya.
Rahman bilang, Muscab kali ini pihaknya bakal menghadirkan tamu dari DPP PPP. Sementara, untuk tempat menginap tamu, sambung Rahman, sudah meminta kepada Bupati Fifian Adeningsi Mus (FAM), agar menempati Istana Daerah (Isda).
"Saya sudah sampaikan ke Bupati bahwa tamu dari DPP akan menginap di Isda , jadi Bupati juga dengan senang hati menerima, sehingga untuk tempat menginap tamu dari DPP sudah aman," pungkasnya. (har-red)